Kemampuan melakukan eksekusi pesanan secara cepat dan akurat, divisi perantara pedagang efek menyediakan informasi terkini baik dari tim riset maupun dari pasar kepada para nasabah maupun calon nasabah. Kecepatan dalam melakukan pesanan para nasabah menjadikan motivasi kami untuk memberikan pelayanan keuangan yang optimal bagi para nasabah.

 

Dipertengahan tahun 2008, perseroan menerapkan sistem Remote Trading yang terintegrasi sehingga meningkatkan kecepatan pelayanan buat para nasabah. Sistem informasi yang terintergrasi ini menciptakan sinergi antara Front Office (divisi pemesanan dan penerimaan) dengan back office (penyelesaian, keuangan dan konfirmasi), divisi akuntansi dan kantor cabang. Dengan sistem beroperasi secara realtime sehingga memudahkan adanya pengendalian secara real time oleh manajemen perseroan